Instagram: BARA Digital Ministry |
Tanpa anugerah, kita ini adalah manusia yang hidup di dalam dosa.
Kita ini orang yang hidup di dalam nature daging yang sudah jatuh ke dalam dosa. Sebagaimana Paulus mengatakan di dalam Roma 7: 22-24.
Beberapa cara anugerah Tuhan bekerja, di antaranya: Tuhan tidak memberikan kita kesempatan untuk jatuh.
Sadarilah kalau kita itu bisa jatuh tetapi kita itu tidak punya kesempatan, itu merupakan cara Allah sedang mencegah, supaya jangan sampai kita jatuh dalam dosa tersebut.
Keluarga kecil yang ada bersama-sama dengan kita, keluarga yang hidup tunduk, takut akan tuhan merupakan sebuah cara yang juga Tuhan pakai untuk menolong kita itu tidak terus-menerus hidup dalam dosa.
Suara Tuhan yang bekerja memurnikan hati nurani kita ketika kita mau melakukan sesuatu, lalu kemudian kita merasa tidak nyaman ketika kita mau jatuh ke dalam dosa ada suara yang terus-menerus mengingatkan. Itu merupakan cara Allah untuk mencegah kita jatuh di dalam dosa.
Konsekuensi di satu sisi itu bisa dilihat sebagai sebuah akibat yang kita harus terima karena kita sudah melakukan sesuatu hal yang buruk.
Ketika seseorang mencuri lalu ditangkap maka dia harus menerima hukuman tertentu. Itu merupakan sebuah akibat tetapi jangan salah bahwa kadang-kadang konsekuensi yang Tuhan izinkan kita terima itu juga menjadi cara Tuhan untuk kemudian memukul kita supaya kita tidak lagi kemudian menginginkan hal tersebut.
Wow ternyata memang benar bahwa kita tidak mungkin bisa melepaskan dosa dengan kekuatan diri sendiri. Satu-satunya cara adalah dengan bersandar kepada kekuatan Allah.
Oleh : Ev. Samuel Sugiarto