Instagram: BARA Digital Ministry |
Konflik Yang Bisa Terjadi
Orang yang baca Alkitab, bacanya salah. Tapi baca ciptaannya benar.
Atau sebaliknya.
Orang yang baca Alkitab, bacanya benar. Tapi baca ciptaannya salah.
Jika mereka membaca keduanya benar maka terjadi keselarasan karena sumbernya satu yaitu Allah.
Agar tidak terjadi cara membaca Alkitab dan ilmu pengetahuan yang salah kita perlu membaca Alkitab apa adanya. Jangan pakai agenda kita sendiri sehingga kita memasukkan maknanya.
Manusia itu terbatas ruang dan waktu dan ketika kita melakukan penelitian kita sangat dibatasi oleh sampel yang ada pada kita
Oleh karena itu hasil yang dicapai oleh ilmuwan biasanya disebut dengan hipotesis atau kesimpulan sementara. Karena kesimpulan itu biasanya akan ada penemuan baru lagi.
Alkitablah yang baku yang seharusnya menjadi standar penelitian yang sedang berkembang. Itu artinya tidak ada ilmu pengetahuan di alam semesta ini menjadi patokan yang baku.
Mari menjadi anak Tuhan yang bertanggungjawab untuk menaklukkan bumi, melakukan pekerjaan rumah, sehingga kita bertemu Tuhan dan takjub melihat jejak-jejak Tuhan di alam semesta sehingga kita mengelola ciptaan ini.
Alkitab mutlak dan absolut. Iya adalah kebenaran yang baku. Segala ilmu pengetahuan tunduk kepadanya.
mari belajar segala yang ada di alam semesta dengan ketundukan di bawah otoritas firman Tuhan agar kita dapat mengelolanya dengan baik dan memuliakan Allah dalam segala ilmu yang kita miliki.
Oleh: Pdt. Rahmiati Tanudjaja